Indah Pada Waktunya
Aku tahu diriku ini
Lahir karenaNYA
Menjadi insan di muka bumi
Menjadi khalifah dan hamba
Aku selalu memohon ampun
Atas dosa-dosa yang aku lakukan
Aku selalu berharap dan memohon
Atas segala kekuranganku
Dan ketika ku meminta bunga
DIA memberiku kaktus nan tajam
Ketika ku meminta kupu-kupu
DIA memberiku ulat nan geli
Bunga itu berbunga dengan indahnya
Ulatpun berubah menjadi kupu-kupu
Akhir yang begitu indah
Tuhan menyayangi semua mahluknya