Jalan Tua
Di pinggir jalan tua.,
Debu-debu malas beterbangan
Jalan tua lelah.,
Kesadaran tak kunjung melindasnya
Mobil-mobil hanya berpElat serakah
Mereka memaksa diri berjalan dalam gulita
Menyeret pohon, menggendong minyak
Sebenarnya apakah yang paling gelap
Malam masih berbintang
Namun mata hati terlalu terang
Hingga dia disilaukan ilusi mapan
Mampirlah.,jalan tua masih berharap jadi muda
Sangkima, 2014