Resensi Film Transformer 4 : Age Of Extencttion
Judul : Transformer 4 : age of extinction
Sutradara : Michael Bay
Penulis : Ehren Kruger
Rilis : 27 Juni 2014
Film ini menceritakan tentang 4 tahun setelah kejadian dalam film ketiganya, yaitu transformer : dark of the moon. Dalam film transformer ke – 4 ini, sebagian pemain dari film sebelumnya dihilangkan, terutama pada pemain manusianya, namun karakter dari robot seperti bumbel bee, optimus prime, dan sebagainya.
Dalam sekuel keempat, film ini bercerita tentang manusia di bumi yang perlahan mulai bangkit dari keterpurukan setelah akhir dari pertarungan para robot di Transformers: Dark of the Moon. Autobots dan Decepticons telah menghilang dari planet ini setelah pertarungan tersebut. Namun terdapat kelompok orang-orang yang berkuasa, penguasa cerdas dan Ilmuwan yang mencoba belajar dari kejadian serangan Transformers di waktu sebelumnya untuk mengembangkan teknologi baru yang dapat mengontrol para robot tersebut, karena dengan hal inilah mereka lakukan untuk persiapan ke depan jika terdapat lagi ancaman baru.
Pada film ini Autobot yang di buru oleh CIA, masih ingat di transformers 2 dan 3, para autobot dan pasukan amerika memburu para decepticon. Kini, pemerintah memburu para autobot. Sementara itu, decepticon sudah dianggap musnah. Satu persatu Autobot di bantai dan dihabisi CIA, sisa dari kerangka para autobot dijadikan object penelitian oleh KSA. KSA sendiri adalah perusahaan yang bekerja sama dengan CIA untuk membuat versi Transformer mereka sendiri dengan unsur baru yang bernama Transformium. Transformium adalah unsur besi yang bisa diprogram dan bisa berubah bentuk apa saja itulah kenapa Autobot dan decepticon bisa berubah wujud menjadi Kendaraan atau pesawat.
Dalam film ini banyak bertaburan mobil-mobil sport dan ledakan-ledakan besar yang merupakan ciri khas dari michael bay itu sendiri. deretan-deretan mobil kelas atas ditampilkan pada film ini, seperti lamborgini aventador, bugati veyron yang sudah terkenal dengan mobil tercepat didunia, selain itu truk besar yang merupakan ciri khas dari optimus prime dan mobil american muscle generasi keenam dari Chevrolet cammaro berwarna kuning hitam yang menjadi ciri khas dari bumbel bee. selain mobil-mobil sport kelas atas, dalam film ini juga terdapat city car bermerek cevy spark yang bisa dikatakan sebagai mobil hemat energi dan sesuai untuk perkotaan saat ini. Itulah beberapa informasi tentang film transformer 4 : Age Of Extiction, semoga bermanfaat. terima kasih. 🙂