Tempat Membeli Baterai Laptop Bekas Terbaik dan Bergaransi.
Sepeda listrik, pembangkit listrik tenaga surya, peralatan pertukangan tanpa kabel, powerbank, dan masih banyak lagi barang-barang elektronik yang menggunakan baterai lithium sebagai sumber energinya.
Barang-barang tersebut membuat permintaan akan baterai lithium di pasaran semakin meroket. Tak perlu ditanya mengenai harganya pasti ikut meroket juga.
Harga baterai lithium khususnya tipe 18650 baru rasanya masih terlalu mahal dan belum terjangkau bagi para penghobi atau spesialis powerpack.
Sebagai bangsa paling kreatif, tentu orang indonesia tidak pernah kehilangan akal. Ternyata baterai bekas yang isinya baterai lithium dijadikan sebagai alternatif untuk mengimbangi mahalnya harga baterai baru.
Selain murah, mendapatkannya pun cukup mudah. Bisa cari di tukang rosok, tukang loak, atau tukang servis laptop.
Namun semakin hari semakin banyak yang mencari baterai bekas laptop ini yang membuat harganya pun ikutan meroket. Walau demikian, membeli baterai bekas laptop ini masih jauh lebih menguntungkan dari membeli baterai lithium baru.
Melihat tingginya permintaan pasar ini, para pengepul rosok elektronik mulai melebarkan sayap menjual baterai bekas di marketplace.
Semakin banyak yang menjual, semakin bingung juga kami sebagai pembeli. Sangat susah mencari penjual baterai bekas yang punya stok bagus dan belum berkarat.
Membeli baterai bekas laptop ini bisa dibilang gambling.
Setelah mencari-cari akhirnya saya berhasil menemukan seller baterai yang berani memberikan garansi penggantian apabila baterai yang didapatkan ternyata berkarat dan useless.
Saya mulai melakukan pemesanan baterai tersebut secara bertahap. Setelah saya cek, Kondisi baterai yang saya dapatkan mayoritas masih mulus, ada juga yang masih dibungkus plastik seperti tidak pernah dipakai.
Mungkin itu adalah stok gudang atau pabrik di luar negeri yang gagal dipasarkan atau barang tidak lulus cek quality control.
Dari beberapa kali pembelian di seller ini, saya hanya mendapatkan 2 buah baterai laptop yang voltasenya drop atau tidak bisa digunakan walaupun sudah coba dicharge berkali-kali.
Saya tidak merasa terlalu dirugikan karena memang itulah resiko membeli baterai bekas. Sementara uang tidak cukup untuk membeli barang baru yang sudah pasti bagus.
Bagi teman-teman yang sedang mencari baterai laptop bekas sangat saya sarankan untuk membeli di seller ini agar bisa meminimalisir kerugian. linknya akan saya cantumkan di deskripsi.
Jangan khawatir, channel saya masih kecil, tidak mungkin diendorse.
Saya hanya ingin berbagi informasi. Semoga bermanfaat!